Ibunya berpesan kepadaku untuk memilih nama buat malaikat kecil itu. Seminggu ini aku berpikir siapa nama yang harus aku berikan kepada malaikat kecil itu. Sejenak aku berpikir, kemudian aku temukan jawabannya.
Namanya adalah "Ahmad Fauzi Habibi", jika dia laki-laki dan "Ainun Rahma Az Zahra" jika dia perempuan.
"Ahmad" berarti terpuji, semoga dia akan selalu menjadi orang yang terpuji di mata Allah dan manusia.
"Fauzi" berarti Kejayaanku, semoga kelak dengan di setiap langkahnya ada kejayaan yang dia gapai untuk dirinya dan orang lain yang ada disekelilingnya.
"Habibi" berarti kekasih, semoga kelak sifat mengasihi selalu hadir dalam setiap langkahnya.
"Ahmad Fauzi Habibi", adalah gabungan nama sahabat seperjuanganku sewaktu kuliah, yakni Ahmad, Muhammad Fauzi, dan Habibi Ratu Perwira Negara.
Ku abadikan mereka dalam keluargaku. Agar kelak ketika aku melihat malaikat kecil ini, aku melihat saudaraku sewaktu kuliah.
"Ainun" berarti mata yang indah, semoga kelak dalam perjalanan hidupnya dia selalu berpandangan ke depan, berpikir bagaimana menggapai cita-cita dan masa depan.
"Rahma" berarti pengasih, semoga dalam perjalanan hidupnya sifat pengasih selalu hadir dalam setiap perbuatannya
"Zahra" berarti Bunga, semoga hidupnya akan bermanfaat bagi orang lain, setiap orang akan merasa tenang dan bahagia ketika bersamanya.
"Ainun Rahma Az Zahra" adalah gabungan nama tokoh penting dalam hidupku yakni "Ainun Habibi, istri BJ Habibi, Sirriyana Rahma, sahabat kuliahku, dan Fatimah Az Zahra, anak Rasulullah SAW.
No comments:
Post a Comment