ABSTRAK : Diagnosis Kesalahan Penulisan Algoritma Pemrograman
Delphi Pada Semester Ganjil Jurusan Pendidikan Matematika IAIN
Mataram Tahun Akademik 2010/2011
Oleh: Syaharuddin
Program Delphi merupakan salah
satu bahasa pemrograman yang berorientasi perhitungan untuk menyelesaikan
permasalahan matematika secara numerik. Namun perlu diketahui bahwa setiap
program pasti memiliki susunan penulisan algoritma yang berbeda. Sehingga
seorang programer dituntut untuk mampu berlogika dengan baik untuk menyusun
algoritma. Menurut hasil obervasi awal, kualitas dari output perkuliahan
matematika komputasi khususnya program Delphi di jurusan pendidikan matematika
IAIN Mataram masih sangat rendah, terbukti dari laporan hasil praktikum tahun
2009/2010 yang hanya mencapai 67,17%.
Penelitian ini merupakan
penelitian kualitatif dengan objek penelitian adalah mahasiswa Jurusan
Pendidikan Matematika IAIN Mataram Tahun Akademik 2010/2011. Dengan menggunakan
purposive sampling, maka sampel dalam penelitian ini berjumlah 139
mahasiswa. Metode pengumpulan data terdiri dari metode observasi, interview,
dan dokumentasi. Kemudian data yang
terkumpul dianalisa menggunakan analisa data model Spradley yang terdiri dari: Analisis
Doamin, Taksonomi, Komponensial, dan Tema. Sedangkan tujuan dari penelitian
ini adalah mendiagnosis kesalahan penulisan algoritma pemrograman delphi pada
semester ganjil (semester I) jurusan pendidikan matematika IAIN Mataram Tahun
Akademik 2010/2011.
Kata Kunci : Algoritma, Pemrograman,
Program Delphi.
Thanks
ReplyDelete